Jesus Comes From Heaven
May 4, 2010
Pelajaran kasih dari seekor burung
Check this out guys!
Seekor burung betina terkapar di pelataran dengan kondisi tubuh yang parah.
Pasangan jantannya membawakan makanan kepada sang betina dengan kasih sayang dan haru.
Ketika sang jantan sedang memberi makan kepadanya, tak lama kemudian sang betina mati terkulai. Sang jantan sangat terpukul dan berusaha mengangkatnya.
Sang burung jantan akhirnya menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah mati. Ia kemudian “menangis” di hadapan pujaannya yang telah terkapar mati kaku.
Sambil berdiri di samping tubuh sang burung betina, sang jantan kemudian “berteriak” dengan suara yang sangat menyedihkan.
Akhirnya sang burung jantan menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah meninggalkannya dan tak akan bisa hidup kembali bersamanya. Ia berdiri di samping tubuh sang betina dengan sedih dan duka yang mendalam.
Pasangan burung ini dikabarkan di ambil fotonya di suatu wilayah di negara Republik Ukraina, saat burung jantan tersebut sedang berusaha menyelamatkan pasangan betinanya. Jutaan orang di Amerika dan Eropa meneteskan air matanya setelah menyaksikan foto-foto ini.
Bagaimana dengan kita?? Apakah kasih kita kepada orang-orang di rumah kita, tetangga, rekan sepelayanan, dll, sudah mulai luntur.
Biarlah kasih Tuhan senantiasa mengalir dalam diri kita. Bukankah dunia ini akan indah dan penuh dengan kebahagiaan jika kita saling mengasihi.
Be blessed!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Ia yang tidak bodoh adalah yang memberikan apa yang tidak dapat disimpannya. Please Comment! :)